Presiden Obama juga mengapresiasi positif kontribusi umat Islam dalam memajukan ilmu pengetahuan, seni, dan budaya. Ditambahkannya, peradaban umat manusia saat ini berhutang pada Islam. Di bagian lain pernyataannya, Obama juga menyebut jasa-jasa ilmuwan muslim dalam memajukan ilmu geometri, pelayaran, pembuatan kompas, teknologi percetakan dan metode pengobatan. Ditambahkannya, sejarah menunjukkan bahwa Islam baik secara lisan maupun tindakan menghendaki sikap maaf, kesabaran, dan persamaan hak di antara pelbagai ras. Presiden AS ini juga menjelaskan, sejak awal berdirinya AS, umat Islam memiliki andil dalam memperkut negara itu.
Seraya menyatakan bahwa Islam memiliki peran mendasar dalam menyebarkan perdamaian dan kasih sayang, Obama menyatakan, putaran ketidakpercayaan dan perbedaan antara Islam dan AS harus berakhir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar