Ketua Parlemen Iran, Ali Larijani dan Ketua Parlemen Mesir, Ahmad Fathi Surur melakukan pembicaran via telepon dan bersepakat mengadakan pertemuan empat negara, yaitu Iran, Mesir, Suriah dan Indoneia, guna membahas mobilisasi bantuan untuk warga Gaza yang diblokade Israel. IRNA melaporkan bahwa guna mempersiapkan pertemuan tesebut, Ketua Kerjasama antar Parlemen se-Asia, Muhammad Hadi Nejad Hoseinian akan mengunjungi Kairo.
Mesir terus mendapatkan tekanan dari Iran dan negara-negara Islam agar membuka lintasan penyeberangan Rafah demi menyelematkan 1 setengah juta warga Gaza yang terancam kelaparan. Sebagaiamana diketahui hampir seluruh negara Arab secara diam-diam mendukung blokade atas Gaza demi melemahkan dan menggulingkan pemerintah Hamas yang didukung oleh Iran.
Mesir terus mendapatkan tekanan dari Iran dan negara-negara Islam agar membuka lintasan penyeberangan Rafah demi menyelematkan 1 setengah juta warga Gaza yang terancam kelaparan. Sebagaiamana diketahui hampir seluruh negara Arab secara diam-diam mendukung blokade atas Gaza demi melemahkan dan menggulingkan pemerintah Hamas yang didukung oleh Iran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar